Blog Dokter Sobri
Sumber Gambar : Google Images
Bantuan Hidup Dasar
Definisi
Bantuan Hidup Dasar merupakan tindakan dasar untuk menyelamatkan korban atau pasien yang mengalami henti jantung
Tindakan-tindakan mencakup
- Mengenali henti jantung atau henti napas
- Meminta bantuan
- membuka dan membebaskan jalan napas
- memberikan bantuan napas
- mempertahankan sirkulasi darah
Jika korban henti jantung tidak segera diberikan Bantuang Hidup
Dasar atau BHD dan Bantuan Hidup Lanjut atau BHL, kemungkinan korban
selamat berkurang 10-12% per menit. jadi tindakan BHD yang cepat dan
tepat akan memperbesar kemungkinan korban selamat.
Kompresi Dada
- Bebaskan dada dari pakaian
- Letakkan pangkal telapak tangan yang satu ditengah dada
- Letakkan pangkal telapak tangan lainnya di atas tangan yang satu
- Kedalaman 5 cm
- kecapatan 100 kali per menit dengan teratur
- Beri kesempatan dada mengembang penuh dengan sendirinya
- Kompresi tidak boleh terputus
Mekanisme Kompresi-dekompresi
Kompresi
- Menekan jantung dan paru
- Meningkatkan tekanan rongga dada
Dekompresi
- Pengisian jantung dan paru
- Menurunkan tekanan rongga dada
- Pengembangan penuh
Napas Buatan
- Berikan tiupan melalui mulut korban sambil melihat naiknya permukaan dada
- 1 tiupan napas = 1 detik
- Berikan kesempatan udara keluar dan lihat turunnya permukaan dada
Referensi
- Berg RA, Hemphill R, Abell BS. Part 5: Adult basic life support: 2010 American heart Association Gudelines for Cardiopulmonary Resucitation and emergency Cardiovascular Care. Circulation.2010
Muhammad Sobri Maulana
No comments:
Post a Comment
# Silahkan berkomentar, bertanya dan kritik dengan sopan
# Disini anda boleh menyisipkan Link di kolom komentar
# Tetapi akan saya moderasi atau Review terlebih dahulu tiap komentar
# Jangan sampai komentar anda mengandung SPAM.
# Terima Kasih