Blog yang berisikan informasi seputar kesehatan dan dunia kedokteran .

Breaking

Thursday 26 March 2020

Klasifikasi Morbus Hansen

Blog Dokter Sobri
Hasil gambar untuk lepra
Klasifikasi Morbus Hansen

Ridley dan Jopling mengklasifikasikan lepra menjadi berbagai tipe sebagai berikut
TT       : Tuberkuloid polar, bentuk stabil
Ti         : Tuberkuloid indefinite
BT       : Borderline tuberculoid
BB       : Mid borderline
BL       : Borderline lepromatosa
Li         : Lepromatosa indefinite
LL       : Lepromatosa polar, bentuk stabil

            Selain itu, terdapat klasifikasi lain berdasarkan WHO 1981 yang menggunakan istilah pausibasilar/PB (sedikit kuman, yaitu tipe TT, BT, dan I) dan multibasilar/MB (banyak kuman, yaitu tipe LL, BL, BB). Pada klasifikasi Ridley-Jopling, tipe MB adalah pasien dengan indeks bakteri lebih dari 2+ ; sedangkan tipe PB memiliki indeks bakteri <2+. Akan tetapi, terdapat perubahan pada 1987 untuk kepentingan pengobatan. Kusta PB adalah kusta dengan BTA negatif pada pemeriksaan kerokan jaringan kulit. Sedangkan kusta MB adalah kusta dengan BTA positif dan tidak melihat tipe pada klasifikasi Ridley-Jopling. Pemeriksaan BTA kerokan kulit tidak selalu dapat dilakukan terutama pada daerah terpecil, sehingga WHO mengeluarkan klasifikasi PB dan MB berdasarkan manifestasi klinis 

Regards
Blog Dokter Sobri

No comments:

Post a Comment

# Silahkan berkomentar, bertanya dan kritik dengan sopan
# Disini anda boleh menyisipkan Link di kolom komentar
# Tetapi akan saya moderasi atau Review terlebih dahulu tiap komentar
# Jangan sampai komentar anda mengandung SPAM.

# Terima Kasih