Blog yang berisikan informasi seputar kesehatan dan dunia kedokteran .

Breaking

Monday 24 February 2020

Warfarin

Blog Dokter Sobri
Hasil gambar untuk obat
Warfarin

Warfarin merupakan obat antikoagulan oral. Obat ini sebagian besar berikatan degan albumin sehingga kadar bebas di dalam plasmanya sangat rendah. Waktu paruh warfarin sekitar 36 jam. Warfarin bekerja sebagai antagonis vitamin K yang merupakan kofaktor dalam aktivasi faktor pembekuan II, VII, IX, dan X. Warfarin mencegah proses reduksi vitamin K yang teroksidasi di hepar sehingga vitamin K fungsional akan menurun konsentrasinya. Efek warfarin baru akan muncul sekitar 8-12 jam pasca pemberian. Efek yang ditimbulkan warfarin merupakan efek gabungan dari menurunnya keempat faktor pembekuan darah. Namun, warfarin memberikan lama efek yang berbeda-beda terhadap setiap faktor pembekuan darah yang kemudian digambarkan dengan waktu paruh warfarin terhadap masing-masing faktor pembekuan darah, yaitu 6 jam untuk faktor VII, 24 jam untuk faktor IX, 40 jam untuk faktor X, dan 60 jam untuk faktor II.
Dosis inisial pemberian warfarin adalah 5-10mg dengan dosis lanjutan 5-7mg/ hari. Pada pemberian dosis inisial, akan terjadi penyesuaian panjang PT sampai waktu seminggu dengan target terjadi pemanjangan hingga 25% nilai normal yang harus tetap dipertahankan. Pemantauan pada pemakaian warfarin dilakukan dengan menilai International normalized ratio (INR). INR merupakan ratio PT yang disesuaikan dengan international sensitivity index (ISI). Rekomendasi INR pada pengobatan thrombosis adalah 2-3. Terdapat beberapa obat yang dapat berinteraksi dengan warfarin baik secara farmakokinetik maupun farmakodinamik. Berdasarkan farmakokinetik, interaksi obat umumnya terjadi akibat induksi enzim, inhibisi enzim, dan penurunan ikatan pada protein plasma. Berdasarkan farmakodinamik, interaksi obat yang terjadi antara lain sinergisme, antagonis kompetitif terhadap vitamin K, dan kontrol terhadap siklus vitamin K.

Regards
Blog Dokter Sobri

No comments:

Post a Comment

# Silahkan berkomentar, bertanya dan kritik dengan sopan
# Disini anda boleh menyisipkan Link di kolom komentar
# Tetapi akan saya moderasi atau Review terlebih dahulu tiap komentar
# Jangan sampai komentar anda mengandung SPAM.

# Terima Kasih